Peristiwa Daerah

Asyiknya Mancing di Pantai Tamban Malang

Jumat, 07 April 2017 - 12:06 | 133.71k
Pantai Bolu-bolu (Foto: Tika/TIMES Indonesia)
Pantai Bolu-bolu (Foto: Tika/TIMES Indonesia)

TIMESINDONESIA, JAKARTA – Ngalam Fishing Tournament, yang dilaksanakan oleh KJ Production dan didukung oleh TIMES Indonesia, disebut Ketua Pelaksana, Eko Agus Prasetyo, sebagai spot yang potensial untuk wisata dan olahraga pancing lepas pantai. 

"Baru satu minggu publish di media sosial, slot yang kami sediakan langsung habis. Animo mereka besar, ini bukti bahwa spot yang kami pilih diakui kualitasnya oleh pehobi pancing," kata Agus, kepada TIMES Indonesia, Jumat (7/4/2017).

Agus merinci, wilayah Pantai Tamban, Kecamatan Sumbermanjing Wetan, Kabupaten Malang dipilih untuk venue lomba mancing, Sabtu (8/4/2017) hingga Minggu (9/4/2017), bukan tanpa alasan. 

Sepanjang lima mil dari garis pantai, terdapat berbagai spot dan yang ciamik untuk memancing. 

"Kami sudah hitung, ada sembilan spot potensial untuk memancing. Pemandangannya juga bagus, jadi bisa sekalian berwisata," beber mantan jurnalis itu. 

Agus merinci, sembilan spot tersebut adalah Pantai Lepek, Tangis, Bolu-bolu, Simun, Tambak Asri, Nyonya, Karang Tengah, Serguk dan Sumber. 

"Jadi nanti spot mancing bisa sampai Lenggoksono, sampai Sendang Biru dan Bajul Mati juga," beber dia. 

Ngalam Fishing Tournament ini digelar di Pantai Tamban, dengan diikuti oleh sekitar 468 peserta dari berbagai daerah di Indonesia. Kegiatan ini didukung oleh Polres Malang, Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI), Lanal, Dinas Perikanan Kabupaten Malang, Kaula Muda Bersatu (KMB) Kabupaten dan TIMES Indonesia(*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Yatimul Ainun
Publisher : Sholihin Nur

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES