Peristiwa Daerah

Tertimbun Longsor, Akses Wisata Madakaripura Diprediksi Lumpuh 3 Hari

Selasa, 21 Maret 2017 - 09:01 | 21.55k
Material longsor yang menutupi akses ke wisata Air Terjun Madakaripura (foto: Istimewa)
Material longsor yang menutupi akses ke wisata Air Terjun Madakaripura (foto: Istimewa)

TIMESINDONESIA, JAKARTA – Akses menuju wisata Air Terjun Madakaripura di Kecamatan Lumbang, Kabupaten Probolinggo, terputus sejak Senin (20/3/2017) sore akibat longsor. Bencana itu terjadi sekitar pukul 14.30 WIB.

Tak ada korban jiwa dalam peristiwa itu. Tapi sejumlah motor milik petugas wisata dan pengunjung, terjebak di area wisata. Longsor terjadi sekitar 1 kilometer sebelum lokasi wisata.

Material lonsor, menutupi akses jalan sepanjang 75 meter dengan ketebalan empat meter. Material longsor juga menimbun saluran pipa air ke Desa Branggah dan Negororejo. Kerugianbakibat bencana ini, belum diketahui.

Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Probolinggo, Nanang Trijoko mengatakan, proses pembersihan material longsor diperkirakan memerlukan waktu lama. "Ini (longsor) yang terbesar," katanya.

Untuk itu, pagi ini pihaknya mendatangkan eskavator milik Dinas Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) untuk mempercepat pembersihan. Kodim 0820 Probolinggo, Dinas Pariwisata, serta unsur masyarakat setempat, terlibat dalam proses ini.

"Setelah material longsor dibersihkan, akses jalan akan disemprot agar bisa dilalui kembali. Mudah-mudahan dalam waktu tiga hari sudah normal lagi," kata Nanang kepada TIMES Indonesia.

Untuk memperlancar proses pembersihan, pihaknya mengimbau kendaraan tidak melintas dulu. "Proses ini agak berat, karena material longsor bercampur air," pungkasnya. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Yatimul Ainun
Publisher : Ahmad Sukmana

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES