Wisata

Yuk ke Rumah Hobbit di Jogja, Asyik Lho...

Kamis, 16 Maret 2017 - 02:01 | 462.54k
ILUSTRASI: Rumah Hobbit (Foto: tribunnews)
ILUSTRASI: Rumah Hobbit (Foto: tribunnews)

TIMESINDONESIA, JAKARTA – Yogyakarta memang selalu menarik untuk dikunjungi banyak orang. Mengapa? Karena selalu ada yang baru dan banyak kreativitas lahir di Yogyakarta (Jogja).

Untuk destinasi wisata, kini, tanya hanya berpusat di Gunungkidul dan Kulonprogo. Kini, di wilayah selatan Jogja, tepatnya di Bantul, Anda akan menemukan banyak sekali tempat wisata baru yang eksotis.

Disana ada wisata bernama Rumah Hobbit yang masih satu kawasan dengan wisata Seribu Batu Songgo Langit. Lokasinya ada di Jalan Hutan Pinus Nganjir, Mangunan, Dlingo, Bantul.

Lokasinya dipayungi banyak pepohonan. Hal itu akan menjadikan Anda merasakan kesejukan alam. Selain itu, juga ada beberapa spot yang sangat cantik.

Rumah Hobbit itu salah satunya yang menakjubkan. Namun, Anda tidak bisa masuk ke dalam rumah itu. Karena, rumah Hobbit ini hanya sebagai spot untuk manarik para wisatawan.

Tapi, ada satu kawasan dengan Seribu Batu Songgo Langit yang bisa Anda nikmati. Tapi Rumah Hobbit itu pertama di Jogja.

Untuk fasilitas di Seribu Batu Songgo Langit kini terlihat masih terus melakukan pengembangan. Setiap yang akan masuk harus bayar biaya parkir sebesar Rp 3 ribu permotor dan Rp 10 ribuuntuk mobil. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Yatimul Ainun
Publisher : Ahmad Sukmana

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES