Gaya Hidup

Ayam Pedas Ini Menu Diet yang Efektif

Rabu, 15 Maret 2017 - 02:15 | 113.22k
ILUSTRASI: Ayam Pedas (Foto: istimewa)
ILUSTRASI: Ayam Pedas (Foto: istimewa)

TIMESINDONESIA, JAKARTA – Memilih makanan makanan untuk diet menjadi faktor penting, kesuksesan anda yang sedang melakukan diet. Sebab, asupan makanan menjadi slaah satu faktor penting dalam melakukan diet. 

Menurut studi yang dilansir dari  Brightside.me, terdapat beberapa jenis makanan tertentu bisa meningkatkan membantu Anda jadi lebih ramping, bila dikombinasikan. 

Salah satunya ialah daging ayam dan cabe rawit. Menurut penelitian kandungan protein daging ayam merupakan salah satu bahan makanan berprotein tertinggi. 

Jumlah protein pada daging ayam sangatlah tinggi yakni 8 g per 100 g ayam, ini sangat tinggi. Protein sangat penting dalam diet sehat.

Sebab, protein yang ada pada ayam memiliki kandungan asam amino yang bermanfaat untuk membangun blok otot.

Sementara itu, untuk dapat menyukseskan program diet anda bisa mengkombinasikannya dengan cabe rawit. 

Cabai yang memiliki kandungan vitamin C dan Vitamin A sangat kaya akan beta-karoten, yaitu jenis antioksidan yang kuat. 

Antioksidan ini berguna untuk menangkal dampak akibat radikal bebas, sehingga dapat menjaga kulit untuk senantiasa awet muda. 

Selain itu, cabe juga sangat efektifa dalam membakar lemak tubuh. Oleh karena itu, olahan daging ayam yang dimasak dengan cabe pun dapat menjadi salah satu menu diet yang patut Anda coba. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Yatimul Ainun
Publisher : Ahmad Sukmana

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES