Indonesia Positif Ketahanan Informasi Kamtibmas

Polsek Donomulyo Lakukan Latihan SAR Air

Senin, 13 Maret 2017 - 11:27 | 31.07k
Polsek Donomulyo menggelar Latihan SAR pada anak-anak Saka Bhayangkara. (Foto: AJP TIMES Indonesia)
Polsek Donomulyo menggelar Latihan SAR pada anak-anak Saka Bhayangkara. (Foto: AJP TIMES Indonesia)
FOKUS

Ketahanan Informasi Kamtibmas

TIMESINDONESIA, MALANG – Musibah atau keadaan darurat adalah kejadian yang selalu tidak diharapkan oleh siapapun tidak terkecuali oleh penolong (rescuer) / tim SAR. Dibutuhkan respon atau penanganan sesegera mungkin dengan tidak melupakan faktor keselamatan diri sendiri (safety self).

Untuk itu kemampuan dan keterampilan dasar pertolongan air seharusnya tak hanya dimiliki oleh mereka yang bekerja sebagai tim SAR melainkan semua orang sehingga bila terjadi keadaan darurat dapat meminimalisir jumlah korban.

Pramuka8k5bI.jpg

Teknik penyelamatan yang baik dan benar tidak hanya mempermudah penolong dalam melakukan penyelamatan namun juga dapat menjamin keselamatan si penolong itu sendiri. 

Polsek Donomulyo menggelar Latihan SAR pada anak-anak Saka Bhayangkara.  Latsar dilakukan di Pantai Bantol Kabupaten Malang, Minggu, (12/3/2017)

Latihan SAR ditujuan agar anak-anak Saka Bahyangkara dapat melakukan pertolongan pertama pada kecelakaan di laut maupun di sungai.

lagiBQq0i.jpg

Praktik tentang penyelamatan lebih penting daripada sekadar materi tertulis. Salah satunya praktik menyelamatkan orang yang tenggelam di laut. 

Diharapkan denga pelatihan ini anak-anak Saka Bhayangkara dapat sigap menolong saat terjadi kecelakaan di laut maupun sungai. Sebagai bentuk pertolongan pertama, sebelum tim SAR datang.

Kegiatan ini juga dihadiri oleh  Kanit Bhabinkamtibmas Aiptu M Arif dan perwakilan Tim SAR Kabupaten Malang. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : AJP-5 Editor Team
Publisher : Rochmat Shobirin

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES