Olahraga

Frank De Boer Mengaku Pernah Tolak Liverpool

Sabtu, 25 Februari 2017 - 06:25 | 25.46k
Frank De Boer tolak Liverpool demi Ajax (Foto: royalblues)
Frank De Boer tolak Liverpool demi Ajax (Foto: royalblues)

TIMESINDONESIA, INGGRIS – Frank De Boer mengaku pernah ditawari posisi sebagai manajer Liverpool pada 2012 silam, namun ia menolaknya karena menilai tawaran itu datang di waktu yang tak tepat.

Pria asal Belanda itu menikmati karir gemilang sebagai pemain, termasuk mencatat 112 caps bersama timnas. Setelah gantung sepatu, ia beralih ke dunia kepelatihan dengan menjadi asisten pelatih timnas Belanda pada 2008.

De Boer kemudian menjabat sebagai pelatih Ajax, klub yang 11 tahun dibelanya sebagai pemain. Enam tahun di Amsterdam ArenA, ia mempersembahkan empat gelar juara Eredivisie secara beruntun.

Dan pria 46 tahun itu mengaku The Reds mendekatinya lima tahun lalu. "Saya katakan pada Liverpool, saya merasa terhormat, tapi saya baru satu tahun di Ajax - itu terlalu dini. Saya perlu meraih banyak hal, dan saya bisa melakukan itu," tegasnya.

Setelah gagal memberi gelar kelima karena dijegal PSV Eindhoven, De Boer memilih menerima tawaran membesut Inter Milan. Namun ia gagal di Italia dan hanya bertahan di 14 laga. Ia kini  siap menerima tantangan baru, termasuk di Inggris.

Sejumlah klub diyakini sudah mendekati De Boer, termasuk Hull dan Swansea City, namun ia mengaku tak sembarangan lagi menerima tawaran. "Saya akan senang sekali andai bisa melatih di Inggris, tetapi proyeknya harus tepat," tandasnya. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Ronny Wicaksono
Publisher : Dhian Mega
Sumber : Sky Sports

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES