Indonesia Positif

Polsek Donomulyo Kenalkan Polisi Sahabat Anak

Selasa, 21 Februari 2017 - 13:33 | 90.31k

TIMESINDONESIA, MALANG – Polsek Donomulyo terus melakukan kreasi dan terobosan baru dalam memperkenalkan sosok polisi. Salah satunya menyasar para siswa Sekolah Dasar (SD). Para siswa itu dikenalkan ‘Polisi Sahabat Anak’.

Hal itu adalah upaya menanamkan kecintaan anak-anak kepada polisi sejak dini. Polisi Sahabat Anak merupakan sebuah program dari Kepolisian Negara Republik Indonesia yang menyasar anak-anak pada usia dini.

Program tersebut bertujuan untuk menanamkan kedisiplinan dan memberikan proses pembelajaran salah satunya tentang tata tertib berlalu lintas kepada anak-anak sejak dini.

Selasa (21/2/2017) pagi, Polsek Donomulyo Kabupaten Malang, menerima kunjungan para siswa yang didampingi para guru dari SDN 01 Donomulyo. Dalam acara yang bertempat di Mapolsek Donomulyo itu, dikenalkan ‘Posisi Sahabat Anak’.

Polsek-Donomulyo-kunjungan-k-sekolah-2ItVxf.jpg

Hadir dalam acara itu, Kapolsek Donomulyo, AKP H Sardikan, KASPKT Aiptu Siswanto, Kanit Sbara Aiptu Hayim, Bripka Sudaryanto, Toko, selaku guru olahraga di SDN 01 Donomulyo dan para siswanya.

Acara berlangsung meriah, anggota polisi banyak berinteraksi langsung dengan para siswa. Memperkenalkan sosok polisi, tugas polisi sebagai pelindung, pangayom, pelayan masyarakat.

Metode perkenalannya dilakukan dengan wajah yang ceria sehingga tidak tampak rasa takut ketika bertemu dengan Polisi. Para siswa juga diajak berbaris di halaman Mapolsek Donomulyo sembari bernyanyi dan bincang-bincang santai. Tak jarang ada siswa yang bertanya.

“Jangan takut ke polisi. Polisi bukan sosok yang menakutkan. Anak-anaku harus cinta Indonesia. Cinta tanah air kita,” kata Kapolsek Donomulyo, AKP H Sardikan, dengan senyum sembari menghibur para siswa.

Polsek-Donomulyo-kunjungan-k-sekolahrStoq.jpg

Adapun tujuan kegiatan Polisi Sahabat Anak itu kata AKP H Sardikan adalah untuk menanamkan kecintaan anak-anak kepada polisi sejak dini.

Selain itu dengan ditanamkan sejak dini, diharapkan para siswa ini kelak kalau sudah dewasa bisa lebih disiplin dan mematuhi segala peraturan perundang-undangan yang ada di negara ini. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Yatimul Ainun
Publisher : Rochmat Shobirin

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES