Gaya Hidup

Ini Cara Menata Rambut sesuai Bentuk Wajah

Senin, 20 Februari 2017 - 04:36 | 80.18k
ILUSTRASI: (Foto: mahkotamu)
ILUSTRASI: (Foto: mahkotamu)

TIMESINDONESIA, JAKARTA – Rambut merupakan mahkota wanita. Wajar bila wanita rela merogoh kocek dalam untuk merawat dan membuat rambut tampil sempurna, serta suka bergonta-ganti model rambut.

Sayangnya, tidak semua wanita tahu model rambut yang cocok untuk bentuk wajahnya. Bentuk wajah menentukan cocok tidaknya wanita memilih potongan rambutnya.

Karenanya, tak semua model rambut cocok diaplikasikan pada wanita. Akibatnya, saat godaan bereksperimen model rambut dicoba, maka ada saja yang menyesal karena tidak cocok atau tak sesuai impian.

Namun, kejadian di atas dapat diantisipasi bila mengetahui cara atau aturan penyesuaian model rambut dengan bentuk wajah. Adalah Direktur Pelatihan Internasional Color Wow, Giles Robinson, yang memiliki cara ampuh itu.

Senior stylist di John Frieda Salons Inggris tersebut mengatakan, masalah model rambut dan bentuk wajah dilihat dari angle atau sudut, tentu ada aturannya. Aturan tersebut dibuat oleh John Frieda, yakni mengukur dengan patokan 5,5 centimeter. Aturan itu biasa diterapkan penata rambut sebelum memotong rambut klien.

Sudut tulang rahang bawah tepat dijadikan patokan cocok tidaknya seseorang berambut panjang atau pendek. Cara mengukurnya mudah saja, ambil pensil dan penggaris. Posisikan pensil horizontal berada tepat di bawah dagu. Kemudian, penggaris di bawah telinga.

Persimpangan sudut antara penggaris dan pensil menunjukkan ukuran. Patokannya, jika ukuran tak melebihi atau kurang dari 5,5 sentimeter maka wajah seseorang tersebut cocok berambut pendek bahkan cocok dengan model rambut pixie cut super-pendek, misalnya seperti model rambut milik Halle Berry dan Audrey Hepburn.

Bila batas sudut persimpangan antara penggaris dan pensil menunjukkan lebih dari 5,5 sentimeter, maka model rambut panjang paling cocok diterapkan, misalnya seperti Sarah Jessica Parker dan Kim Kardashian.

Maka, jika wanita saat melihat seseorang berambut panjang atau pendek, kemudian ingin menerapkan salah satunya. Cukup ingat aturan 5,5 sentimeter terlebih dahulu. Kini klien tak usah konsultasi ke penata rambut, cukup mengukur sendiri sesuai yang disarankan John Frieda. Selamat mencoba. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Dhina Chahyanti
Publisher : Rochmat Shobirin

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES