Peristiwa Daerah Bondowoso Republik Kopi

Lewat BUMDes, Bondowoso Geliatkan Ekonomi Desa

Senin, 13 Februari 2017 - 20:37 | 51.53k
Bupati Bondowoso, H Amin Said Husni Apresiasi Produk Unggulan Desa. (Foto: Aminatus Sofya/TIMES Indonesia)
Bupati Bondowoso, H Amin Said Husni Apresiasi Produk Unggulan Desa. (Foto: Aminatus Sofya/TIMES Indonesia)
FOKUS

Bondowoso Republik Kopi

TIMESINDONESIA, JAKARTA – Pembangunan Desa melalui pengembangan ekonomi kerakyatan terus digalakkan oleh Pemerintah Kabupaten Bondowoso. Hal ini dibuktikan dengan dorongan Pemerintah Bondowoso terhadap berdirinya Badan Usaha Milik Desa (BUMDes) untuk meningkatkan perekonomian masyarakat desa. 

Salah satu Kecamatan di Bondowoso yang gencar dalam pendirian dan pembinaan BUMDes adalah Kecamatan Cermee.

Suhari Ali, Camat Cermee mengatakan bahwa pihaknya terus mendorong BUMDes agar bisa menjadi pilar ekonomi kerakyatan. Selain itu, ia juga berencana membentuk BUMAS (Badan Usaha Milik Masyarakat) yang merupakan kumpulan dari BUMDes yang ada di Kecamatan Cermee. 

Selain itu, Suhari akan menggandeng PNPM dalam rangka pengembangan BUMDes agar lebih terintegrasi.

"Jika BUMDes ini telah menunjukkan progress, selanjutnya akan kita bentuk BUMAS yang merupakan kumpulan dari BUMDes dan kita juga akan bekerjasama dengan PNPM. Segitiga emas ini kita harapkan bisa meningkatkan pendapatan masyarakat," katanya. (13/2/2017)

Suhari juga mengapresiasi peran Mahasiswa peserta KKN dari Universitas Negeri Jember yang telah mendampingi dan membantu dalam pemasaran produk unggulan desa. Sejauh ini, ada sekitar 15 BUMDes yang telah berdiri di seluruh Kecamatan Cermee dengan berbagai produk yang dihasilkan mulai dari batik, kuliner dan pengembangan wisata. 

Selanjutnya, Suhari berharap BUMDes bisa terus berkembang dengan menghasilkan berbagai produk yang nantinya bisa meningkatkan perekonomian masyarakat desa.

"Selanjutnya saya berharap masyarakat desa melalui BUMDes bisa terus menghasilkan produk unggulan desa masing-masing agar dapat meningkatkan perekonomian desa," harapnya. 

Bupati Bondowoso dalam acara kunjungan kerja di Kecamatan Klabang sangat mengapresiasi semangat desa dalam menggalakkan geliat ekonomi kerakyatan melalui BUMDes. Ia juga berharap dengan geliat perekonomian desa ini bisa mendorong meningkatnya pendapatan Asli Daerah agar Bondowoso bisa segera keluar dari status Daerah Tertinggal. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Wahyu Nurdiyanto
Publisher : Ahmad Sukmana

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES