Peristiwa Daerah Bondowoso Republik Kopi

BPBD Kabupaten Bondowoso Siaga Darurat Bencana

Jumat, 10 Februari 2017 - 21:01 | 60.26k
Kepala BPBD Kabupaten Bondowoso Kukuh Triatmoko saat ditemui di kantor BPBD Bondowoso (Foto: Angga/TIMES Indonesia)
Kepala BPBD Kabupaten Bondowoso Kukuh Triatmoko saat ditemui di kantor BPBD Bondowoso (Foto: Angga/TIMES Indonesia)
FOKUS

Bondowoso Republik Kopi

TIMESINDONESIA, JAKARTA – Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Bondowoso, Jawa Timur memperpanjang status Siaga Darurat Bencana hingga akhir Februari 2017 menyusul kondisi cuaca yang berpotensi menimbulkan bencana.

Kukuh Triatmoko Kepala BPBD Kabupaten Bondowoso mengatakan, cuaca ekstrim yang terjadi di Kabupaten Bondowoso mengakibatkan banyaknya bencana seperti tanah longsor, banjir bandang, angin puting beliung.

Untuk itu, BPBD Bondowoso menetapkan status Siaga Darurat Bencana untuk seluruh wilayah Kabupaten Bondowoso.

"Bondowoso itu ada pada level curah hujan tinggi, yakni 200-300 milimeter, dengan hal itu kami menetapkan siaga darurat longsor, banjir, angin puting beliung dan angin kencang. Status ini ditetapkan dengan SK Bupati mulai November 2016 hingga Februari 2017," ucapnya, Jumat (10/2/2017).

Kukuh mengimbau kepada seluruh masyarakat Bondowoso untuk berhati-hati saat melewati titik rawan, seperti Kecamatan Wringin hingga Kecamatan Ijen. Untuk kawasan ini, BPBD sudah memasang rambu-rambu peringatan agar pengendara yang melintas lebih waspada.

"Kami mengimbau warga untuk berhati-hati bila melewati titik rawan longsor dan banjir, kami juga sudah menyiapkan rambu-rambu mulai dari Arak-arak hingga Sempol," ucapnya. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Wahyu Nurdiyanto
Publisher : Rochmat Shobirin

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES