Tekno

Wow, Pokemon Go Raih Pendapatan Rp 13 Triliun

Jumat, 03 Februari 2017 - 09:24 | 25.99k
Game mobile Pokemon Go. (Foto: The Indian Express)
Game mobile Pokemon Go. (Foto: The Indian Express)

TIMESINDONESIA, JAKARTA – Game mobile Pokemon Go yang dikembangkan Niantic Lab mencatat rekor pendapatan tertinggi hingga akhir Januari 2017. Game ini mengalahkan game mobile populer lainnya  Clash of Clans atau Candy Crush Saga.

Dikutip TIMES Indonesia dari Techtimes, hingga Januari 2017 Pokemon Go  mengumpulkan pendapatan USD 1 miliar (sekitar Rp 13,35 triliun) sejak diluncurkan enam bulan lalu.

Game yang sempat jadi polemik di Indonesia karena disebut-sebut bisa jadi mata-mata akrena menyedot data itu juga terus melakukan inovasinya. Itu dilakukan karena ada tren penurunan pengguna hingga memasuki awal 2017. Terutama di Tiongkok.

Karenanya, Niantic Lab berencana melakukan ekspansi ke Korea Selatan untuk menyasar pengguna mobile di Negeri Gingseng itu.

Analis mencatat, saat ini, rata-rata pendapatan harian Pokemon Go ditaksir berkisar USD 1,5 juta (Rp 20 miliar). ’’Dengan penambahan vitur baru, kami akan terus membangkitkan kembali kejayaan Pokemon Go,’’ ucap salah satu pejabat di Niantic.

Fitur-fitur baru itu salah satunya menambah karakter baru, membuat event spesial, dan menyasar Pokemon Go di Apple Watch. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Deasy Mayasari
Publisher : Rochmat Shobirin

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES