Kuliner

Asinan Rambutan, Kuliner Kekinian yang Hits di Instagram

Jumat, 27 Januari 2017 - 01:14 | 207.25k
Buah Rambutan (Foto: media.mnn)
Buah Rambutan (Foto: media.mnn)

TIMESINDONESIA, JAKARTA – Makanan Asinan sekarang bukan hanya menjadi andalan di kota hujan Bogor, tetapi juga menjadi andalan di Kalimantan. Asinan biasanya menggunakan berbagai jenis buah-buahan, sedangkan asinan Banjarmasin hanya menggunakan rambutan sebagai bahan dasarnya.

Kuliner ini cukup viral dibicarakan oleh netizen di media sosial khususnya instagram, karena makanan ini memiliki perpaduan rasa yang unik, antara manis, asam, pedas dan segar.

Belum diketahui pasti siapa pelopor kuliner ini. Namun, kota Banjarmasin sebagai tempat asal diciptakannya kuliner segar ini dengan bahan dasar buah rambutan segar. 

Asinan ini dibuat dari, daging buah rambutan dicampur dengan irisan cabai, jeruk nipis, gula, garam dan air dingin. Rasa yang dihasilkan pedas, manis dan asam yang bisa memberikan sensasi yang nikmat.

Manisan rambutan kekinian dapat disantap sebagai pelengkap makanan, olahan berbahan dasar seafood. Dan diyakini bisa menetralisir bau amis dari makanan laut tersebut.

Bagaimana, Anda tertarik mencicipinya? (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Dhina Chahyanti
Publisher : Sholihin Nur
Sumber : Berbagai Sumber

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES