Peristiwa Daerah

Musim Hujan, Nelayan dan Wisatawan Banyuwangi Diminta Waspada

Sabtu, 21 Januari 2017 - 18:36 | 28.94k
Yustoto Windiarto memperlihatkan visual kondisi cuaca di layar monitor (Foto: Ahmad S/ TIMES Indonesia)
Yustoto Windiarto memperlihatkan visual kondisi cuaca di layar monitor (Foto: Ahmad S/ TIMES Indonesia)

TIMESINDONESIA, JAKARTA – Sepanjang Januari, menjadi puncak musim hujan di Daerah Banyuwangi, Jawa Timur. Musim hujan sendiri diperkirakan akan terus berlangsung hingga akhir Maret, dan berganti ke musim kemarau mulai April.

Informasi tersebut berdasarkan data laporan prakiraan cuaca Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG), Stasiun Meteorologi Banyuwangi, Sabtu (21/1/2017).

Kondisi cuaca tersebut berpotensi menyebabkan banjir di dataran rendah dan cekungan, angin kencang serta longsor di area rawan longsor.

Prakirawan BMKG Banyuwangi Yustoto Windiarto mengatakan masyarakat diharapkan mewaspadai potensi bencana tersebut.

"Misalnya di dataran rendah Kecamatan Muncar dan cekungan di Kecamatan Pesanggaran yang rawan banjir. Banjir bisa karena hujan lebat di lokasi atau luberan air sungai saat wilayah hulu sungai menerima hujan," kata Toto, sapaan Yustoto Windiarto.

Kecamatan Muncar sendiri tercatat cukup sering diguyur hujan.

Selain itu, diiformasikan Gelombang Selat Bali termasuk aman karena ketinggian di kisaran 0,3 hingga 0,8 meter. Sedangkan gelombang laut wilayah Banyuwangi bagian selatan yang berada di kisaran 0,3 hingga 2,5 meter harus diwaspadai nelayan dan wisatawan.

"Wisatawan di Pantai Grajagan dan Pulau Merah kadang-kadang nekat mandi di laut, harus hati-hati," sambung Toto.

Dia juga menjelaskan, angin selalu berpindah dari wilayah bertekanan tinggi ke tempat yang bertekanan rendah. Daerah Banyuwangi kini mendapat banyak hembusan angin dari arah selatan.

"Tekanan besar sekarang ada di Samudra Hindia, jadi angin datang dari sana," pungkas Toto.(*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Yatimul Ainun
Publisher : Sholihin Nur

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES