Gaya Hidup

Japan Beauty Week Pamerkan Kosmetik Aman untuk Wanita Indonesia

Sabtu, 14 Januari 2017 - 08:34 | 48.64k
ILUSTRASI: Kosmetik. (Foto: beautynesia)
ILUSTRASI: Kosmetik. (Foto: beautynesia)

TIMESINDONESIA, JAKARTA – Wanita mana yang tak ingin tampil cantik mempesona? Tentunya menjadi cantik adalah impian tiap wanita. 

Program Kedutaan Besar Jepang, yakni Japan Beauty Week menjawab kebutuhan wanita Indonesia. Japan Beauty Week kembali diselenggarakan untuk para pecinta kecantikan di Tanah Air. Acara ini digelar untuk memperkenalkan produk kosmetik asal negeri Sakura yang cocok bagi wanita Indonesia.

Para pengunjung yang hadir akan diberikan informasi dan pengalaman terkait keunggulan kosmetik asal Jepang. 

Sebelum mempromosikan produknya, Jepang telah melakukan riset untuk mengetahui keadaan kulit orang Indonesia disesuaikan dengan cuaca, udara, makanan, dan budaya. 

Menurut Duta Besar Jepang untuk Indonesia, Yasuaki Tanizaki, kosmetik Jepang sangat memperhatikan bahan baku yang aman dan baik untuk setiap wanita.

"Jepang dan Indonesia semakin berkembang dalam pemasaran kosmetik. Saya berharap melalui acara ini, para hadirin dapat merasakan kualitas produk kosmetik dari Jepang," ujarnya di Jakarta Selatan, Jumat, 13 Januari 2017.

Pada pameran kecantikan ini sedikitnya ada enam brand kosmetik asal Jepang yang ikut serta. Beberapa di antaranya Dear Laura, BCL Tokyo Girl's Style, Kanebo Cosmetics, Kose, Menard, dan Intime Organique.

Japan Beauty Week 2017 ini memiliki rangkaian acara yang khusus untuk memperkenalkan produk kecantikan asal Jepang. Acara Japan Beauty Week akan diadakan di Food Society Mall Kota Kasablanka pada 14-15 Januari 2017, mulai pukul 10.00 WIB hingga 22.00 WIB. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Yatimul Ainun
Publisher : Rochmat Shobirin
Sumber : Berbagai Sumber

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES