Peristiwa Daerah Bondowoso Istana Organik

Lewat Pertanian Organik, Citra Ingin Warga Mangli Sejahtera

Selasa, 03 Januari 2017 - 23:15 | 42.04k
Citra Diana (depan) beserta Petugas Penyuluh Lapang sedang memanen tomat organik. (Foto: Sofya/ TIMES Indonesia)
Citra Diana (depan) beserta Petugas Penyuluh Lapang sedang memanen tomat organik. (Foto: Sofya/ TIMES Indonesia)
FOKUS

Bondowoso Istana Organik

TIMESINDONESIA, BONDOWOSO – Citra Diana bersama warga di lingkungan Rukun Tetangga 16 di Desa Mangli, Kecamatan Pujer, Kabupaten Bondowoso telah mengembangkan pertanian organik sejak 2012 lalu. Targetnya tak banyak, hanya ingin mengurangi beban suami dan berusaha mencukupi kebutuhan makan sehari hari.

Tahun berselang, usaha tersebut membuahkan hasil yang berlimpah. Dari yang semula ingin sekadar mencukupi bahan makanan sendiri, justru warga desa kebanjiran pesanan tanaman organik.

Saat ditemui TIMES Indonesia, Citra Diana selaku Ketua Kelompok Wanita Tani (KWT) RT 16 Desa Mangli mengatakan hasil pertanian organik warga telah dipasarkan hingga ke daerah di luar kabupaten Bondowoso, "Kemarin ada pesanan dari Probolinggo dan Jember," ujar Citra. (3/1/2017)

Menurut Citra, pemasaran hasil pertanian organik dilakukan dengan menjalin kerjasama dengan desa lain di Bondowoso yang tengah mengembangkan pertanian organik dan dengan bantuan Petugas Penyuluh Lapang Dinas Pertanian.

Upaya menjadikan Mangli sebagai daerah penghasil pertanian organik tidaklah mudah. Ada berbagai halangan dan rintangan yang harus dihadapi, mulai dari dukungan dari Dinas Pertanian yang kurang, sampai kesulitan dalam penyusunan Standar Operasional yang dapat menghasilkan produk yang benar benar organik.

 "Alhamdulillah sekarang dapat sertifikasi organik," ucap Yani, petugas Penyuluh Pertanian penuh syukur.

Saat ini, lingkungan di RT 6 Desa Mangli penuh dengan hamparan bunga dan sayur mayur segar. Setiap pagi ibu ibu rumah tangga disini tak pernah kekurangan pasokan sayur mayur dan buah. Bahkan Desa Mangli merupakan salah satu dari beberapa kawasan tolok ukur Bondowoso sehat. 

Bagi Citra, ini bukanlah ujung. Ada sekian visi yang ingin ia capai. Citra berharap Mangli bisa menjadi sentra pertanian organik di Bondowoso, dan pertanian organik yang digagas KWT bisa meningkatkan taraf hidup warga, "Harapannya pertanian organik bisa lebih maju lagi dan ya perempuan dan warga disini bisa sejahtera,". (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Wahyu Nurdiyanto
Publisher : Sholihin Nur

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES