Pendidikan

Moratorium Ditolak, Muhadjir Optimis UN 2017 Lancar

Selasa, 20 Desember 2016 - 14:27 | 24.26k
Muhadjir Effendy Menteri Pendidikan dan Kebudayaan. (Foto: Dokumentasi TIMES Indonesia)
Muhadjir Effendy Menteri Pendidikan dan Kebudayaan. (Foto: Dokumentasi TIMES Indonesia)

TIMESINDONESIA, JAKARTA – Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan segera mempersiapkan UN 2017, hal ini terkait dengan keputusan Presiden Joko Widodo yang menolak moratorium UN.  Sedianya UN akan berlangsung sekitar April atau Mei 2017 mendatang. 

Meski demikian Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Muhadjir Effendy tetap optimis UN dapat terlaksana sesuai jadwal. "Insya Allah masih bisa," ujar Muhadjir.

Sayangnya Muhadjir enggan berkomentar lebih jauh tentang   apa yang akan dilakukan untuk memastikan UN 2017 bisa terlaksana. Dia hanya meyakinkan UN bisa konsisten berjalan baik.

Kedepan, sesuai denga amanat Presiden Joko Widodo, pihaknya akan meningkatkan kualitas guru tersertifikasi lewat berbagai kegiatan lokakarya. Dia juga akan melibatkan guru dalam menyiapkan soal-soal ujian berstandar nasional.

Sebelumnya Presiden Jokowi membatalkan rencana moratorium UN. Dia menilai, UN masih dibutuhkan untuk menjadi tolok ukur kualitas pelajar Indonesia. Menurut dia, akan sulit untuk mengukur kualitas pelajar Indonesia setelah mengikuti kegiatan belajar dan mengajar tanpa adanya UN. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Yatimul Ainun
Publisher : Ahmad Sukmana

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES