Olahraga

Tembus Final, Timnas Pasti Dikirim ke SEA Games 2017

Kamis, 08 Desember 2016 - 16:25 | 23.11k
Timnas Indonesia (Foto: affsuzukicup)
Timnas Indonesia (Foto: affsuzukicup)

TIMESINDONESIA, JAKARTA – Setelah memastikan diri menapak final Piala AFF 2016, timnas Indonesia dipastikan bakal dikirim ke SEA Games 2017 karena dianggap memenuhi target yang ditetapkan pemerintah.

Hl itu dibenarkan Deputi Bidang Peningkatan Prestasi Olahraga Kemenpora, Gatot S Dewa Broto. Menurutnya, Tim Garuda secara otomatis bakal dikirim ke pesta olahraga antar negara ASEAN itu.

"Iya. Timnas secara otomatif bakal dikirim ke SEA Games 2017 nanti. Salah satu indikatornya adalah dilihat dari hasil pertandingan Piala AFF 2016," tuturnya.

Pemerintah, dalam hal ini Kemenpora bersama dengan Satuan Pelaksana Program Indonesia (Satlak Prima), sebelumnya memang memberi syarat pada cabang olahraga sepak bola, jika ingin diberangkatkan ke SEA Games 2017, minimal harus mampu menjadi finalis Piala AFF 2016.

Kepastian tiket final didapat setelah anak asuh Alfred Riedl menahan Vietnam 2-2 di Hanoi, Rabu (7/12/2016). Indonesia pun melaju ke babak puncak dengan kemenangan agregat 4-3 dan akan menghadapi pemenang antara Thailand kontra Myanmar.

Dengan masuknya sepak bola ke SEA Games 2017 maka jumlah cabang olahraga yang diberangkatkan ke Malaysia bertambah. Sebelumnya, pemerintah dan Satlak Prima baru menetapkan sebanyak 17 cabang olahraga yang akan diberangkatkan ke even dua tahunan itu. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Khoirul Anwar
Publisher : Dhian Mega
Sumber : Berbagai Sumber

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES