Gayeng With YM

Sedekah sebagai Pinjaman yang Baik

Senin, 24 Oktober 2016 - 11:01 | 35.64k
ILUSTRASI
ILUSTRASI

TIMESINDONESIA, JAKARTA – style="text-align:center">مَنْ ذَا الَّذِي يُقْرِضُ اللَّهَ قَرْضًا حَسَنًا فَيُضَاعِفَهُ لَهُ أَضْعَافًا كَثِيرَةً ۚ وَاللَّهُ يَقْبِضُ وَيَبْسُطُ وَإِلَيْهِ تُرْجَعُونَ

“Siapakah yang mau memberi pinjaman kepada Allah, pinjaman yang baik (menafkahkan hartanya di jalan Allah), maka Allah akan meperlipatgandakan pembayaran kepadanya dengan lipat ganda yang banyak. Dan Allah menyempitkan dan melapangkan (rezeki) dan kepada-Nya-lah kamu dikembalikan”. (QS. Al Baqarah: 245).

Kalau sekarang banyak yang bilang nanti kalau rumah saya laku saya mau sedekahin. Beda kan ucapannya. Kalau nanti saya menikah saya mau sedekah nih, kalau nanti saya dapat kerjaan nih saya  mau sedekah. Kalau saya bisa noh ke proyek itu saya sedekah deh.

Bukankah ini suara saudara semua selama ini? Kalau saya sehat nih, kalau saya sembuh nih padahal apa yang disebut Allah dalam surat Al Hadid ayat 7  yang berbunyi:

آمِنُوا بِاللَّهِ وَرَسُولِهِ وَأَنْفِقُوا مِمَّا جَعَلَكُمْ مُسْتَخْلَفِينَ فِيهِ فَالَّذِينَ آمَنُوا مِنْكُمْ وَأَنْفَقُوا لَهُمْ أَجْرٌ كَبِيرٌ

“Berimanlah kamu kepada Allah dan Rasul-Nya dan infakkanlah (di jalan Allah) sebagian dari harta yang Dia telah menjadikan kamu sebagai penguasanya (amanah). Maka orang-orang yang beriman di antara kamu dan menginfakkannya (hartanya di jalan Allah) memperoleh pahala yang besar”.

Gak usah diomonginn itu mah, kalau emang udah laku ente harus sedekah. Gak perlu ngomong lagi, langsung dong sedekah. Ada tawaran dari Allah SWT

Siapa yang belum hamil pengen hamil, siapa yang belum nikah pengen nikah, siapa yang pengen umroh. Apakah Allah bilang bayar? Tidak. Allah bilang siapa yang disempitkan rizkinya punya keinginan banyak hajat, Allah tidak menyuruh kita berikhtiar biasa lho, tapi Allah menyuruh kita bersedekah. Dengan apa? Dengan apa yang sudah Allah berikan kepada kita. Allah minta yang sudah ada. Yang sudah Dia berikan.

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Khoirul Anwar
Publisher : Rochmat Shobirin

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES