Olahraga

Irfan Ucapkan Perpisahan untuk Consadole Sapporo

Selasa, 29 November 2016 - 15:24 | 31.05k
Penyerang timnas Indonesia, Irfan Bachdim menyatakan telah mengakhiri kariernya di klub Jepang, Consadole Sapporo. (foto : instagram.com)
Penyerang timnas Indonesia, Irfan Bachdim menyatakan telah mengakhiri kariernya di klub Jepang, Consadole Sapporo. (foto : instagram.com)

TIMESINDONESIA, JAKARTA – Penyerang timnas Indonesia, Irfan Bachdim menyatakan telah mengakhiri kariernya di klub Jepang, Consadole Sapporo. 

Hal itu disampaikan Irfan lewat akun instagramnya @ibachdim. 

“Selamat tinggal Sapporo. Setelah dua musim yang bagus bersama Hokkaido Consadole Sapporo, waktu saya telah berakhir. Saya ingin berterima kasih kepada klub dan pendukung untuk waktu yang ada dan musim yang tak terlupakan, yang berakhir sebagai juara," tulisnya. 

Irfan telah bergabung dengan tim Sapporos sejak awal 2015 lalu. Namun, sejak bergabung, Irfan sering tak mendapat tempat tim inti. Bahkan nama ayah dua anak ini, juga sering tak tertulis di daftar susunan pemain.

Menurut informasi yang dihimpun Soccerway, pemain berusia 28 tahun itu hanya bermain selama dua menit musim ini. Ini sangat jauh turun dari penampilannya musim lalu, Bachdim tampil 12 kali sebagai pemain utama ataupun pemain pengganti

Seperti yang diketahui juga, Consa mengakhiri musim dengan menjadi juara J2 League 2016 sekaligus memastikan promosi ke kasta tertinggi J1 League. Dalam pernyataan perpisahan ini,Irfan juga mendoakanya kesuksesan Sapporo untuk kejuaran J1 League tahun depan.

“Saya doakan yang terbaik saat berlaga di J1 musim depan,” tulis Irfan Bachdim. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Publisher : Rochmat Shobirin

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES