Peristiwa Daerah

BNN - Polisi Gelar Operasi Gabungan di Pelabuhan Padang Bai

Kamis, 27 Oktober 2016 - 17:35 | 46.04k
BNN Provinsi Bali Serta Kepolisian Karang Asem melakukan Operasi Gabungan di Pelabuhan Padang Bai, Kamis (27/10/2016). (Foto Khadafi/Times Indonesia)
BNN Provinsi Bali Serta Kepolisian Karang Asem melakukan Operasi Gabungan di Pelabuhan Padang Bai, Kamis (27/10/2016). (Foto Khadafi/Times Indonesia)

TIMESINDONESIA, BALI – Badan Narkotika Nasional (BNN) Provinsi Bali bersama aparat kepolisian menggelar operasi gabungan di pelabuhan laut Padang Bai Karangasem, Kamis (27/10/2016).

Dalam operasi ini dilakukan pemeriksaan dan tes urine kepada awak kapal, sopir dan penumpang yang menggunakan jasa penyeberangan. Pemeriksaan ini dipimpin langsung oleh Kabid Pembrantasan BNN Povinsi Bali AKBP I Ketut Arta.

Hasil yang di dapat dari tes urine secara acak dari 35 orang yg dilakukan tes, didapat tiga orang yang positif terindikasi menggunakan Methavitamin. 

Tiga orang tersebut adalah guide mencari penumpang kapal dengan inisial GD, AJ dan MRT. Kemudian petugas melanjut melakukan penggeledahan di rumah yang bersangkutan namun nihil tidak ditemukan barang bukti.

Dari keterangan para pelaku tersebut mengakui menggunakan sabu bersama sama di sebuah tempat hiburan malam di Denpasar. Selanjutnya ke tiga orang ini menjalani pemeriksaan lebih mendalam di kantor polisi. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Wahyu Nurdiyanto
Publisher : Ahmad Sukmana

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES