Peristiwa Daerah

TNI-Polri dan Satpol PP Berdendang Bersama

Selasa, 25 Oktober 2016 - 16:37 | 38.24k
Penyerahan hadiah lomba karaoke tembang kenangan HUT TNI ke - 71, Kodim 0825 Banyuwangi (Foto: Syarif/ TIMES Indonesia)
Penyerahan hadiah lomba karaoke tembang kenangan HUT TNI ke - 71, Kodim 0825 Banyuwangi (Foto: Syarif/ TIMES Indonesia)

TIMESINDONESIA, BANYUWANGI – Patut dicontoh. Tiga kesatuan, TNI, Polri dan Satpol PP, selalu kompak dan rukun dalam mengemban amanah tugas mulia. Bahkan, pada Selasa (25/10/2016), mereka malah berdendang ‘ria’ bersama.

Ya, begitulah pemandangan yang terpampang dalam lomba karaoke tembang kenangan HUT ke-71 TNI, yang digagas Kodim 0825 Banyuwangi, di aula Jenderal Sudirman. Belasan anggota TNI AD, Kodim 0825 Banyuwangi, TNI AL, Lanal Banyuwangi, anggota Polres Banyuwangi dan Satpol PP setempat. Tawa canda dari peserta terus menghiasi sepanjang pelaksanaan acara. Terlebih ketika peserta mulai naik ke atas pentas.

“Ayo, goyangannya,” gurau salah satu peserta menggoda.

Dandim 0825 Banyuwangi, Letkol (Inf) Roby Bulan, melalui Kasdim, Mayor Arh M. Ridwan, menyebut acara lomba karaoke HUT TNI sengaja digelar untuk mempererat tali silaturahmi anggota antar kesatuan. Tujuannya, saat TNI, Polri dan Satpol PP bisa menyatu, akan lebih memudahkan koordinasi demi suksesnya tugas pengabdian pada bangsa dan negara.

“Ini juga untuk ajang refreshing dari rutinitas tugas, harapan kita kekompakan yang telah terjalin terus berlanjut, termasuk acara juga bisa berkesinambungan, tidak berhenti sampai di sini saja,” katanya.

Ada yang fantastis dalam agenda ini. Meski telah melalui penilaian ketat dewan juri yang kompeten, anggota TNI yang berperawakan kekar, ternyata juga terbilang piawai dalam olah vokal. Bahkan mampu menumbangkan para peserta lomba lain dan mendapat peringkat juara 2. Dia adalah Sertu Meseran. Membawakan lagu berjudul ‘Di Batas Kota Ini’, milik Tommi J. Pisa, dia berhasil mengumpulkan nilai 654. Duduk di peringkat pertama, anggota Polres Banyuwangi, Brigadir Andi, dengan mengantongi poin 657.

Juara 3 diraih E. Trias dari Lanal Banyuwangi dengan total poin 647. Kopda Okto, anggota Kodim 0825 Banyuwangi, berhasil mengumpulkan angka 642 dan berhasil nangkring di posisi Juara Harapan 1. Paling bontot, atau Juara harapan 2, diraih Peltu Edi, dengan mencatat skor 640.

Lomba karaoke tembang kenangan HUT TNI, Kodim 0825 Banyuwangi ini makin meriah dengan kehadiran 200 lebih anggota Legiun Veteran Republik Indonesia (LVRI) serta sejumlah perwira Kodim 0825 Banyuwangi dana Lanal Banyuwangi. Sebagai penyemangat, panitia menyediakan piala dan sejumlah hadiah menarik untuk para pemenang. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Khoirul Anwar
Publisher : Sholihin Nur

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES