Peristiwa Daerah

Pungutan Jalan Terus, Lomba Posyandu Tak Jelas Kabarnya

Jumat, 07 Oktober 2016 - 21:03 | 60.09k
ILUSTRASI, Posyandu (Foto: dinkes.agamkab)
ILUSTRASI, Posyandu (Foto: dinkes.agamkab)

TIMESINDONESIA, BANYUWANGI – Pungutan swadaya untuk Lomba posyandu yang dilakukan oleh Budi Purnomo, Kepada Desa Wringinpitu, Kecamatan Tegaldlimo, Banyuwangi, Jawa Timur dikeluhkan warganya. Ini karena Lomba Posyandu antar desa tak kunjung dilakukan.

"Pungutannya sekitar dua minggu yang lalu, nominalnya seiklasnya, ada yang kasih Rp 10 ribu hingga, nominal Rp 25 ribu," terang KI salah satu warga yang enggan disebutkan nama lengkapnya.

Dia juga menambahkan, pungutan yang di lakukan oleh pemerintah desa, dengan mengintruksikan, Kepala Rukun Tetangga (RT) tersebut, terkesan mendadak dan tidak ada dalam rencana agenda tahunan di desa tersebut.

Menanggapi tudingan miring tersebut, kepala desa penghasil batu bata terbesar di Kecamatan Tegaldlimo tersebut membenarkan perihal pungutan yang di buat pada tanggal 5 September 2016. Jelas tertera dalam surat, "permohonan bantuan sukarela" yang di tujukan kepada masyarakat setempat.

Surat-EdaranQcGOs.jpg

Surat edaran pengumpulan sumbangan untuk Lomba Posyandu di Desa Wringinpitu, Kecamatan Tegaldlimo, Banyuwangi, Jawa Timur. (Foto: Istimewa)

"Kami hanya mengajak warga, agar turut serta membangun kesadaran dalam pembangunan desa, dengan menyumbang seiklasnya," kata Budi Purnomo.

Saat ditanya perihal acara Lomba Posyandu antar desa, Budi menjawab jika hingga saat ini perlombaan posyandu belum diketahui waktunya.

Dia juga menjelaskan bahwa uang hasil pungutan tersebut saat ini dibawa oleh bagian kesehatan.`Meski belum jelas kapan waktu perlombaan posyandu, sebagian hasil sumbagan warga sudah dibelikan poster untuk persiapan lomba.

"Ya kalau lomba pos yandunya gak jadi tahun ini, ya di buat untuk tahun depan, atau di alihkan ke lomba pos kampling dalam waktu dekat," pungkasnya.(*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Wahyu Nurdiyanto
Publisher : Sholihin Nur

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES