Peristiwa Daerah Hari Batik Nasional

Fashion on The Sky Tampilkan Puluhan Desain Batik Malangan

Senin, 03 Oktober 2016 - 04:29 | 116.36k
Para model tengah memamerkan sebuah karya batik dari Madam Wang dalam Festival Malang Batik Parade 2016 ‘Fashion on The Sky’ di Sky room Best Western OJ Hotel Malang, Minggu (2/10/2016). (Foto:Tria Adha/TIMES Indonesia)
Para model tengah memamerkan sebuah karya batik dari Madam Wang dalam Festival Malang Batik Parade 2016 ‘Fashion on The Sky’ di Sky room Best Western OJ Hotel Malang, Minggu (2/10/2016). (Foto:Tria Adha/TIMES Indonesia)
FOKUS

Hari Batik Nasional

TIMESINDONESIA, MALANG – Puluhan desain batik motif Malang Raya ramaikan Festival Malang Batik Parade 2016 ‘Fashion on The Sky’ yang berlangsung di Sky room Best Western OJ Hotel Malang, Minggu (2/10/2016).

Dorothy Soeryo, Event Conceptor Malang Batik Parade 2016 ‘Fashion on The Sky’ mengatakan pada festival ini terdapat 14 desainer dari berbagai kalangan menampilkan karyanya. 

Ia menjelaskan batik yang dipamerkan ini merupakan karya asli para desainer Malang Raya dari Kota Malang, Kabupaten Malang dan Kota Batu.  

model-batik-malanganPSG6k.jpgSeorang model tengah memamerkan sebuah karya batik Malangan festival Malang di Batik Parade 2016 ‘Fashion on The Sky’ di Sky room Best Western OJ Hotel Malang, Minggu (2/10/2016).(foto; Tria Adha/TIMES Indonesia)

Menurutnya acara ini, merupakan ajang mempertemukan dan menyatukan visi perajin dan desainer batik di Malang Raya, sekaligus mengangkat citra batik dan seni budaya lokal asli Malang.

"Ini merupakan acara untuk mengangkat citra batik dan seni budaya di Malang Raya dan Jawa Timur tentunya," kata Dorothy.

Dorothy juga berharap acara ini akan mampu memperkenalkan batik Malang, terutama untuk bagi masyarakat Indonesia agar mencintai batik khas Nusantara. 

membatikxZYN.jpgPebatik Malang turut meriahkan acara Malang Batik Parade dalam rangka Hari Batik Nasional (foto: Tria Adha / TIMES Indonesia)

Selain fashion show, acara malam ini juga diramaikan dengan pameran booth batik dari UMKM di Malang Raya. Sebelumnya, dua sesi kompetisi yang bertema batik.

Lebih lanjut, Dorothy juga menyampaikan baju-baju desainer, ini nantinya akan dijual dan sebagian dilelang. Hasilnya dari kegiatan tersebut, akan disumbangkan ke HOPE, yayasan anak kanker Kota Malang. (*)

 

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Wahyu Nurdiyanto
Publisher : Rochmat Shobirin

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES