Peristiwa Daerah Bondowoso Republik Kopi

'Bondowoso Percussion Unity' Akan Hibur Festival Muharram

Selasa, 27 September 2016 - 23:04 | 115.31k
Forpimda saat geladi bersih pembukaan Festifal Muharram 2016 di halaman Disparporahub. (Foto: Ahdari/TIMES Indonesia)
Forpimda saat geladi bersih pembukaan Festifal Muharram 2016 di halaman Disparporahub. (Foto: Ahdari/TIMES Indonesia)
FOKUS

Bondowoso Republik Kopi

TIMESINDONESIA, BONDOWOSO – Jelang pembukaan Festival Muharram 2016, yang akan buka 1 Oktober nanti, aneka persiapan mulai dipersiapkan. Pada Selasa (27/9/2016) malam, Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) mulai menggelar geladi bersih, Selasa (27/09/2016) malam.

Tampak hadir dalam geladi bersih tersebut Bupati Bondowoso, H Amin Said Husni, Wakil Bupati, Salwa Arifin, Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Bondowoso, Achmad Dhafir, Kapolres Bondowoso, AKBP Afrisal, Dandim 0822 Bondowoso, Letkol Arh Sudrajat dan beberapa panitia penyelenggara.

Dalam Geladi bersih itu, dipandu langsung oleh Kepala Dinas Pariwisata, Pemuda, Olahraga dan Perhubungan (Disparporahub) Kabupaten Bondowoso, Harry Patriantono.

Menurut, Harry, begitu dia karib disapa, bahwa pada pembukaan Festival Muharram nantinya, akan berlangsung meriah dan spektakuler.

"Pada pembukaan nanti, Jajaran Forkopimda secara serentak akan menabuh beduk. Hal itu sebagai bentuk keikutsertaan dalam memeriahkan Festival Muharram," katanya.

Jajaran Forpimda jelas Harry, tidak hanya sekedar hadir dalam pembukaan Festival Muharram. Akan tetapi akan juga ikut serta memeriahkan Festival Muharram itu," akunya.

Saat pembukaan nanti katanya, juga akan dibuka dengan pembacaan shalawat dengan diiringi  'Bondowoso Percussion Unity', dua puluh beduk, sepuluh drum, rebana, perkusi dan akan dikolaborasikan dengan musik gambus.

"Hal itu bertujuan untuk menggali potensi di banyak sisi dan membuktikan bahwa Bondowoso sangat kaya dengan kesenian. Dan Alhamdulillah, ini mendapat dukungan penuh dari Forpimda," aku Harry.

Dia juga berharap, dengan digelarnya Festival Muharram yang ke-8 itu, masyarakat Bondowoso dapat menghadiri dan menikmati perayaan tahunan itu.

"Festival Muharram ini harus menjadi kebanggan rakyat Bondowoso. Kami harap masyarakat dapat hadir bershalawat dan memeriahkan acara pembukaan nantinya," harap Harry.

Diketahui, Festival Muharram 2016 itu akan diisi dengan aneka kegiatan islami dan hiburan modern lainnya. Ada 21 rangkaian kegiatan di dalamnya, salah satunya ada Jazz De Ijen, Jazz De Republik Kopi.

Selain itu juga ada Trip of Indoensia/ festival paralayang, Hijaber, Parade Drum Band, Batik Ready to Wear dan Pemilihan Putra-Putri Batik Nusantara. 

Kegiatan yang bernilai islami ada, Khotmil Quran, MTQ dan lomba Keagamaan, Lomba tartil Quran, Tilawah Al Quran tingkat TK, Musabaqah Hifdzil Quran dan Lomba Zafin. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Yatimul Ainun
Publisher : Rochmat Shobirin

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES