Peristiwa Nasional

Ini Tiga Pesan BKKBN untuk Generasi Muda Indonesia

Selasa, 27 September 2016 - 17:56 | 42.37k
Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Menko PMK) Puan Maharani memberikan hadiah sepeda kepada petugas KB saat peringatan Hari Kontrasepsi Dunia di Poncokusumo, Kabupaten Malang, Jawa Timur, Selasa (27/9/2016). (Foto: Ferry/TIMES
Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Menko PMK) Puan Maharani memberikan hadiah sepeda kepada petugas KB saat peringatan Hari Kontrasepsi Dunia di Poncokusumo, Kabupaten Malang, Jawa Timur, Selasa (27/9/2016). (Foto: Ferry/TIMES

TIMESINDONESIA, MALANG – Pada puncak peringatan Hari Kontrasepsi Dunia yang berlangsung di Malang, Jawa Timur, Kepala BKKBN, Surya Candra Surapaty menyampaikan tiga pesan kepada generasi muda Indonesia.

Surya mengatakan bahwa Pemerintah Indonesia memiliki program Generasi Berencana (Genre). Terkait program tersebut, ia mengajak generasi muda Indonesia untuk tidak menikah pada usia sebelum usia 21 tahun karena masih bersifat anak-anak dan belum mapan. 

"Katakan tidak pada pernikahan usia dini," tegasnya di hadapan para peserta yang hadir, Selasa (27/9/2016).

Surya juga berpesan untuk tidak melakukan hubungan seks sebelum menikah (pra-nikah). Pesan ketiga, ia menegaskan pada generasi muda bangsa untuk tidak mengonsumsi narkoba.

"Ketiga hal tersebut merupakan ancaman eksistensi generasi muda Bangsa Indonesia," tegasnya.

Surya juga mengajak segenap masyarakat turut serta dalam gerakan nasional revolusi mental yang menghasilkan karakter bangsa rerintegritas, etos kerja dan gotong royong.

"Dengan revolusi mental kita akan menjadi manusia yang merdeka dan demokratis menuju generasi emas Indonesia demi tercapainya nusantara jaya," tandasnya. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Yatimul Ainun
Publisher : Rochmat Shobirin

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES