Politik Pilgub DKI Jakarta 2017

Alumni Brawijaya Sepakat Mendukung Djarot di Pilgub DKI

Selasa, 30 Agustus 2016 - 15:04 | 58.80k
Djarot Saiful Hidayat untuk maju dalam Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur DKI Jakarta 2017 mendatang. (Foto: Senda Hardika/TIMESIndonesiia)
Djarot Saiful Hidayat untuk maju dalam Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur DKI Jakarta 2017 mendatang. (Foto: Senda Hardika/TIMESIndonesiia)
FOKUS

Pilgub DKI Jakarta 2017

TIMESINDONESIA, MALANG – Ikatan Keluarga Alumni (IKA) Universitas Brawijaya Malang, Jawa Timur, menyatakan dukungannya kepada Wakil Gubernur DKI Jakarta, Djarot Saiful Hidayat untuk maju dalam Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur DKI Jakarta 2017 mendatang

Hal itu disampaikan Sekretaris Jenderal IKA, Sulasno Lasmono saat bertemu langsung dengan Djarot yang juga merupakan alumni Brawijaya.

"Kami akan mendukung yang terbaik, dan Pak Djarot merupakan orang yang memiliki traderecord yang baik. Bersih dan santun,” ujar Lasmono.

Meskipun pihaknya berada di Kota Malang, Jawa Timur, dukungan tetap solid untuk Djarot. Menurutnya, melalui jaringan alumni Brawijaya yang tersebar di Indonesia, akan solid mendukung Djarot. Selain itu juga akan mendukung melalui sanak saudara yang berada di Jakarta.

FOTO-DALAM-BERITAdF6P1.jpg

Djarot Saiful Hidayat (tengah) dengan para alumni Universitas Brawijaya Malang, Jawa Timur. (Foto: Senda Hardika/TIMESIndonesia)

“Ada sekitar 200 ribu alumni Brawijaya dan mayoritas berada di Jakarta,” ungkap Djarot, Selasa, (30/8/2016), kepada TIMESIndonesia.

Dalam bentuk dukungan, Ia tegaskan pihak tidak akan turun langsung ke dunia politik, dan akan memilih jalur pengabdian ke masyarakat yang Ia nilai dapat menjadi contoh jika alumni Brawijaya memiliki kualitas yang baik.

"Kami berikan contoh dengan mengabdi kepada masyarakat,” ujarnya.

Sementara itu, Djarot yang merupakan alumni Fakultas Ilmu Administrasi (FIA) Universitas Brawijaya mengaku berterimaksih kepada IKA yang telah memberi dukungan kepada dirinya.

"Saya terimakasih banyak kepada teman-teman yang telah member dukungan," terangnya. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Yatimul Ainun
Publisher : Ahmad Sukmana

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES