Olahraga

Djajang Makin Mantap Arsiteki Maung Bandung

Minggu, 28 Agustus 2016 - 23:38 | 59.34k
Pelatih Persib Bandung Djadjang Nurdjaman mengaku sangat bersyukur dapat melatih tim Maung Bandung hingga akhir kompetisi ISC 2016. (Foto: simaung)
Pelatih Persib Bandung Djadjang Nurdjaman mengaku sangat bersyukur dapat melatih tim Maung Bandung hingga akhir kompetisi ISC 2016. (Foto: simaung)

TIMESINDONESIA, BANDUNG – Pelatih Persib Bandung Djadjang Nurdjaman mengaku sangat bersyukur dapat terus melatih tim Maung Bandung hingga akhir kompetisi ISC 2016. 

"Alhamdulillah, dengan begitu saya jadi lebih tenang dan bisa lebih fokus kepada persiapan tim," kata Djajang. 

Seperti yang diketahui sebelumnya, Direktur Utama PT Gelora Trisula Semesta (GTS), Joko Driyono menegaskan bahwa Djajang valid untuk melatih Persib di ISC. 

Selain Djajang, terdapat satu lagi nama lain, yakni Daniel Roekito yang mendapatkan khusus pengecualian dari ketentuan lisensi A AFC yang disyaratkan PT GTS. 

Pelatih Maung Bandung ini bebas dari ketentuan khusus karena masih memegang Recognition of Competence dari PT Liga Indonesia untuk Indonesia Super League 2014 silam. 

Oleh karena itu, pelatih yang telah mendapatkan rekomendasi kompetensi tersebut bebas dari regulasi ISC 2016 pasal 37 poin 1 poin e yang berbunyi, "Pelatih kepala, sekurang-kurangnya sertifikat AFC 'A' coaching atau yang setara yang mendapatkan pengakuan dari AFC." 

Djadjang mengaku sudah tahu aturan tersebut sejak lama. karena hal itu, ia mantap menggantikan posisi Dejan Antonic, pelatih sebelumnya. 

"Sebelumnya memang sudah tahu dan membaca dari regulasi. Tapi ini lebih jelas lagi," tandasnya.(*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Wahyu Nurdiyanto
Publisher : Sholihin Nur
Sumber : Persib

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES