Wisata

Wisatawan Keluhkan Layanan dan Fasilitas Hotel Papuma

Senin, 11 Juli 2016 - 15:36 | 266.51k
Sejumlah wisatawan dan petugas pengamanan saat berada di Kantor Loby dan Reception Foresta Resort Tanjung Papuma. (Foto: Mahrus Sholih/TIMESIndonesia)
Sejumlah wisatawan dan petugas pengamanan saat berada di Kantor Loby dan Reception Foresta Resort Tanjung Papuma. (Foto: Mahrus Sholih/TIMESIndonesia)

TIMESINDONESIA, JEMBER – Wisatawan yang menginap di Foresta Resort Tanjung Papuma, Kecamatan Wuluhan, Kabupaten Jember, mengeluhkan layanan dan fasilitas hotel yang disediakan pengelola. Pelanggan menilai, fasilitas hotel di kawasan wana wisata tersebut tak sesuai dengan harga yang harus dibayarkan.

“Harga sewanya setara hotel berbintang, tapi layanan dan fasilitasnya seperti hotel kelas melati,” kata Adi, kepada TIMESIndonesia, Senin (11/7/2016).

Pria asal Kecamatan Sumbersari, Jember ini menginap di Resort Papuma pada Rabu 6 Juli, kemarin. Saat itu, dia mengajak sejumlah saudaranya dari Kota Bandung yang sedang mudik lebaran ke Jember.

“Ada tiga kamar yang kami sewa, tapi semua fasilitasnya mengecewakan,” ujarnya.

Adi menyebutkan, dengan harga kamar sebesar Rp 500 ribu, seharusnya pelanggan mendapat fasilitas breakfast maupun air panas.

“Apalagi voltase listrik sering naik turun, serta pendingin udaranya tak berfungsi maksimal,” tuturnya.

“Sebenarnya, kami telah menyampaikan keluhan ini ke pihak manajemen hotel. Namun tak ada tanggapan yang memuaskan,” imbuhnya.

Menanggapi keluhan tersebut, pihak pengelola Foresta Resort Tanjung Papuma mengakui jika para pelanggan kerap mengeluhkan layanan dan fasilitas penginapan. Namun keluhan itu hanya terbatas pada tidak stabilnya tegangan listrik dan pendingin udara.

“Tapi soal yang lainnya, seperti breakfast dan air panas pelanggan sudah memahami. Karena saat pesan kamar, customer sudah dijelaskan mengenai fasilitasnya,” kata Sugiono, Penanggung Jawab Foresta Resort Tanjung Papuma.

Dia menampik anggapan yang menyebut bahwa harga sewanya tak sesuai dengan layanan dan fasilitas yang disediakan. Karena tempat yang dia kelola merupakan resort yang berada di area wana wisata dan wisata pantai.

“Soal harga saya kira tak tak ada masalah, karena kami bukan hotel tetapi sebuah resort,” elaknya.

Kendati demikian, Sugiono mengaku telah menyampaikan keluhan para pelanggan ke manajemen di Surabaya. Karena pihaknya hanya pengelola yang tak memiliki kewenangan untuk mengambil keputusan.

“Sudah, keluhan (pelanggan) tu sudah kami sampaikan ke pihak manajemen di Surabaya. Tapi (responnya) memang tidak bisa cepat, karena kami tak berwenang mengambil keputusan,” katanya.

Foresta Resort Tanjung Papuma adalah sebuah fasilitas penginapan yang berada di kawasan wana wisata dan wisata pantai di Tanjung Papuma, Kecamatan Wuluhan, Jember.

Wisata ini masuk di kawasan hutan milik Perhutani yang dikelola oleh Divisi Wisata dan Agribisnis Perum Perhutani Divisi Regional Jawa Timur. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Wahyu Nurdiyanto
Publisher : Rochmat Shobirin

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES