Peristiwa Daerah

Bupati Sidoarjo Pecat Empat Direktur PDAM

Kamis, 30 Juni 2016 - 19:50 | 63.96k
Bupati Sidoarjo
Bupati Sidoarjo

TIMESINDONESIA, SIDOARJO – Keempat Direksi Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Delta Tirta Sidoarjo (DTS) akhirnya dipecat secara permanen oleh Bupati Sidoarjo, H Saiful Ilah.

Pemecatan Direktur Utama, Sugeng Mujiadi yang saat ini ditahan pihak Kejaksaan Negeri (Kejari) Sidorjo beserta ketiga direktur yakni Direktur Administrasi Keuangan, Aries Ardiyansyah, Direktur Pelayanan, Bima Ariesdiyanto, dan Direktur Operasional dan Teknik, Iwan Prasetya itu dilakukan karena kinerja mereka dinilai tak mampu memberikan pelayanan maupun keorganisasian yang baik.

Wakil Bupati Sidoarjo, Nur Ahmad Syaifuddin, yang saat ini menjabat sebagai Pejabat Sementara Dirut PDAM saat dihubungi TIMESINDONESIA, Kamis (30/6/2016) malam, membenarkan dan sudah mengetahui kabar pemecatan tersebut.

"Kabar pemecatan keempat Direktur, sudah saya dengar, namun surat resminya belum saya terima," ujarnya.

Saat ini, imbuh Politisi PKB itu, Jabatan yang dipegangnya sudah habis sejak hari ini 30 Juni 2016. Menyusul kabar pemecatan keempat direksi, Dia belum mengetahui terkait perpanjangan masa jabatannya sebagai Pejabat sementara di PDAM.

"Saya belum tahu apakah Pjs saya diperpanjang atau tidak, tapi laporan selama saya menjabat sudah saya sampaikan ke Bupati," Imbuhnya.

Nur Ahmad, selama menjabat telah menyelesaikan utang-utang PDAM DTS, seperti tagihan listrik, gaji pegawai, dan lainnya. Memang diakuinya, ada beberapa utang yang belum dilunasi, yaitu utang pengadaan tender saat direksi lama menjabat hingga saat ini belum dilunasinya.

"Kalau memang diperpanjang, saya siap. Tentunya akan kami upayakan penyelesaian utang utang PDAM yang di pimpin dirut lama," harapnya.

Sementara itu, Bupati Sidoarjo, Saiful Illah, membenarkan jika dirinya sudah memberhentikan empat direksi PDAM.

Tapi pria yang akrab dipanggil Abah Ipul ini enggan berkomentar banyak terkait alasan pemecatan tersebut. "Pjs akan diperpanjang, itu intinya. Tujuanya tegas Saiful Illah, pemecatan itu untuk PDAM Sidoarjo lebih baik," katanya. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Yatimul Ainun
Publisher : Ahmad Sukmana

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES