Glutera News Kisah Sukses Perempuan Hebat

Dari Si Oranye Ini Aku Paham Arti Sebuah Kesuksesan

Senin, 09 November 2015 - 10:00 | 217.23k
SYUKUR DAN SUKSES: Dokter Fina dan Dokter Toto, pasangan Gluvers sukses dari Banjarmasin. (foto: gluteranews)
SYUKUR DAN SUKSES: Dokter Fina dan Dokter Toto, pasangan Gluvers sukses dari Banjarmasin. (foto: gluteranews)
FOKUS

Kisah Sukses Perempuan Hebat

TIMESINDONESIA, JAKARTA – ockquote>

Tak sedikit perempuan-perempuan hebat sukses dalam usaha berbasis jejaring (networking) di Indonesia. Bukan hanya rupiah yang didapat, tapi juga ilmu dan sahabat yang cukup banyak di seantero nusantara. Luar biasa! Yang menarik, banyak di antara mereka adalah ibu rumah tangga. Siapa saja mereka? TIMESINDONESIA bekerja sama dengan PT Glutera Indonesia akan menulis secara bersambung kisah-kisah inspiratif perempuan Indonesia yang sukses di bisnis networking. Berikut bagian ke-31 kisah sukses mereka.

***

Bulan November menjadi bulan istimewa bagi dr Alfina Rahma. Ya, di tanggal 12 November 2013, dokter cantik kelahiran Banjarmasin, 16 april 1986, ini mengenal Glutera. Sebuah produk kesehatan dan kecantikan karya anak negeri yang telah banyak mengubah hidup keluarganya. Kini, di hari yang sama dua tahun kemudian, 12 November 2015, yang juga Hari Kesehatan Nasional (HKN) ke-51, menjadi hari istimewa bagi keluarga dokter ini.

’’Hanya rasa syukur yang bisa saya sampaikan Mas. Bersyukur pada Allah. Bersyukur telah ditemukan pada orang-orang hebat yang melalui perantara mereka, hidup saya berubah. Terima kasih Dokter Meitria, Mbak Elly Rio, Mbak Tyas Dedy, Mbak Dewi Eko, serta para Gluver Kalimantan yang hebat-hebat,’’ ucap dr Fina mengawali perbincangan dengan TIMES Indonesia beberapa waktu lalu.

Fina pun menghela nafas panjang. Pikirannya juga terngiang bagaimana komitmen yang dibangun bersama sang suami, dr Toto Tri Hartanto. Sang suami tercinta memang selalu memberi semangat pada dirinya. Tak hanya dalam bekerja, tapi juga dalam kehidupan berumah tangga. 

’’Suami saya selalu memberi semangat. Satu yang selalu saya ingat; Jika ingin hidup lebih mudah, janganlah berpikir rumit. Bebaskan dirimu dari segala keruwetan. Bergeraklah dengan cepat, selesaikan segala persoalan. Tujuannya agar hati dan pikiran kamu tak punya waktu untuk mengeluh,’’ kata Fina mengenang nasihat sang suami yang telah memberinya satu anak dan satu lagi yang masih dalam kandungan ini.

Tak hanya itu, semangat sukses yang ia rasakan juga membuatnya selalu terkenang pesan sang ayah. ’’Ayah selalu bilang; Ketika orang lain bisa, kamu juga pasti bisa sukses. Selagi kamu bisa melakukan yang terbaik, lakukanlah. Allah selalu bersama kita,’’ kata Fina menirukan pesan bijak sang ayah.

Memang, orang tua dan suaminya-lah yang banyak mengilhami Fina meraih mimpi dan kesuksesan. Dari merekalah Fina mendapat suntikan moral dan motivasi jika suatu waktu ia mengalami kejenuhan. Selain itu, dari para Gluver dan orang-orang Glutera-lah ia memahami arti sebuah kesuksesan hidup.

’’Saya pada satu kesimpulan bahwa sebesar apapun ruang yang Allah berikan pada kita, akan terasa sempit jika tanpa doa dan rasa syukur. Di Glutera ini saya menemukan itu,’’ ucap Fina. 

Kok dari Glutera Mbak? Dokter santun dan murah senyum ini mengisahkan awal mula ia kenal produk kecantikan dan kesehatan kelas dunia ini. Kala itu bulan November 2013.

’’Saya memakai bukan untuk pribadi saya. Tapi untuk ibu dan adik saya. Ya hanya sebatas mengenal saja waktu itu, belum memakai,’’ kenang Fina.

Perkenalannya dengan Glutera berasal dari koleganya sesama dokter, yakni Dokter Meitria. Kala itu, dokter Mei selalu bolak balik ke puskesmas tempat Fina bekerja. Yang menarik, bawaannya selalu paper bag Glutera.

Penasaran, Fina lalu menanyakan produk dalam paper bag itu. ’’Saya juga searching- searching tentang apa itu Glutera, apa itu Glutathione, dan nitric oxide,’’ jelas dokter di Klinik Bandara Syamsudin Noor, Banjarmasin, ini.

Setelah sedikit tahu tentang produk ini, Fina pun membeli tiga paket untuk ibu dan adiknya. ’’Anehnya, saya malah belum mencobanya hehehe,’’ tandas Fina.

Baru pada awal Januari 2014, Fina mulai konsumsi sendiri. Ia pu mulai merasakan efek Glutera. ’’Baru satu box Glutathione. Waktu itu posisi saya juga masih menyusui, jadi belom coba NO. Benar-benar lho, kalo bangun tidur itu gak capek lagi. Padahal biasanya saya mau konsumsi apapun gak gitu-gitu amat terasanya,’’ cerita Fina.

Sebagai dokter yang cukup sibuk, Fina tak sempat memikirkan pengembangan bisnis. Apalagi kesibukannya di puskesmas dan klinik memaksanya kerja sampai malam. Belum lagi harus mengurus si kecil yang kala itu masih berusia bulanan.  

Baru setelah dikenalkan Elly Rio, dokter Fina pun sedikit terbuka pikirannya. Ternyata ada sesuatu yang luar biasa di balik Glutera ini selain untuk kesehatannya pribadi.  

’’Ingat banget saya janjian ketemuan sama Mbak Elly hari Sabtu. Pas selesai pelayanan puskesmas. Dari situ saya mulai benar-benar terbuka sama si orenye ini,’’ aku anak pertama dari tiga bersaudara ini.

Sedikit tahu ada manfaat lain, Fina pun makin penasaran. Akhirnya ia pun ikut home sharing bersama tol leader Kalimantan Tyas Dedy. Sejak itu ia sudah seperti mendarah daging dengan Glutera.

’’Jujur aja, saking kagumnya sama Mbak Tyas, sampai sekarang saya kalo ketemu gak perna bisa ngomong banyak Mas. Langsung speechless,’’ ujarnya.

Sejak inilah dr Fina terus berkembang. Ia menjalankan usaha Glutera. Belum setahun, ia pun merasakan manfaat yang luar biasa. Kesuksesan pun ia rasakan. Bahkan kini kendaraan roda empat pun bisa ia beli dari usaha networking dan persahabatan ini. 

’’Kami sangat bersyukur. Saya yakin, kesuksesan ini bisa dirasakan juga oleh para Gluver di seluruh Indonesia. Karena di Glutera ini tidak hanya ada kesuksesan, tapi juga ada persahabatan dan persaudaraan,’’ tegas Fina. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Khoirul Anwar
Publisher : Rochmat Shobirin
Sumber : Glutera News

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES