Wisata

Okupansi Hotel Raja Ampat Melesat

Senin, 25 Mei 2015 - 20:46 | 50.00k
SAMBUT WISATAWAN: Hotel Kakatua siap menyambut wisatawan ke Raja Ampat. (foto: zainal/timesindonesia
SAMBUT WISATAWAN: Hotel Kakatua siap menyambut wisatawan ke Raja Ampat. (foto: zainal/timesindonesia

TIMESINDONESIATIMESINDONESIA, RAJA AMPAT – Makin tingginya wisatawan ke Raja Ampat membuka peluang tinggi bagi bisnis perhotelan. Para pengelola hotel di Pulau Bahari ini makin gencar menambah fasilitas hotel yang mereka kelola.

Salah satunya Hotel Kakatua. ’’Sejak makin banyaknya wisatawan ke Raja Ampat, okupansi hotel kami sangat tinggi. Kami pun menambah sejumlah fasilitas untuk memenuhi kebutuhan para tamu,’’ ujar Regina, pengelola hotel pada TIMESINDONESIA Senin (25/5) siang.

Menurutnya, saat ini fungsi utama hotel di Raja Ampat bulan lagi untuk menginap saja. Namun telah berkembang lebih pesat. Apalagi sekarang banyak pertemuan-pertemuan bisnis dan seminar dilangsungkan di Raja Ampat.

Bahkan kegiatan-kegiatan nasional juga sering ditempatkan di kabupaten indah ini. Kondisi inilah yang menuntut pengelola hotel bergerak memenuhi fasilitas tambahan.

Regina memprediksi, tingginya minat wisatawan dan even-even nasional di Raja Ampat akan semakin tinggi dalam beberapa tahun ke depan. Karena itu, ia yakin hotel yang ia kelola akan bisa memenuhi permintaan pasar yang semakin bagus dari waktu ke waktu.

’’Animo wisatawan sangat tinggi. Kami sangat berharap, hadirnya Hotel Kakatua ini dapat mendukung terselenggaranya pariwisata di Kabupaten Raja Ampat,’’ ujarnya. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Khoirul Anwar
Publisher : Satria Bagus
Sumber : Sorong TIMES

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES