Politik KPK vs Polri

Karut Marut Dilantik Tidaknya BG sebagai Kapolri

Minggu, 15 Februari 2015 - 09:58 | 48.68k
Aqua Dwipayana. Foto: Malangtimes.com
Aqua Dwipayana. Foto: Malangtimes.com
FOKUS

KPK vs Polri

TIMESINDONESIATIMESINDONESIA, Malang - Janji Presiden Jokowi menyelesaikan persoalan pengangkatan pemimpin Polri dalam minggu ini, disorot pakar komunikasi Aqua Dwipayana. Menurutnya, ini persoalan serius menyangkut kepercayaan rakyat pada pemimpinnya.

“Penyelesaian pengangkatan pemimpin Polri akan saya putuskan minggu depan (minggu ini, red). Saat ini saya sedang menyelesaikan sejumlah hal terkait dimensi politik dan hukum,” tutur Aqua, beberapa menit lalu, mengutip pernyataan Presiden Jokowi kepada wartawan, Rabu (4/2) lalu, sesaat sebelum meninggalkan Tanah Air menuju Malaysia, Brunei Darussalam dan Filipina.

Hari ini, Minggu (15/2), jelas Aqua lagi, merupakan hari terakhir dalam pekan ini. “Tidak ada tanda-tanda Jokowi memenuhi janjinya. Bahkan setelah Sabtu (14/2) pagi, Jokowi ketemu elite partai politik pendukungnya yg trgabung dalam Koalisi Indonesia Hebat (KIH) di Solo, Presiden mengisyaratkan penundaan pengumumannya hingga Senin besok, setelah putusan praperadilan yang diajukan calon Kapolri Komjen Pol Budi Gunawan (BG),” rincinya.

Jika hari ini Jokowi tidak mengumumkan jadi tidaknya BG dilantik, tegas mantan wartawan itu, berarti Presiden ingkar janji. “Kalau sudah begini, rakyat harus percaya pada siapa? Padahal salah satu ciri pemimpin adalah memenuhi komitmennya,” tambah Aqua yang tengah menyelesaikan studi S3 komunikasinya di Universitas Pajajaran itu.

Diingatkan juga, sudah sekitar sebulan polemik ini terus dibiarkan Jokowi. Biaya sosial yg harus ditanggung teramat besar. Indonesia negara besar. Tapi, kata Aqua, di mata internasional jadi kecil, karena dianggap tidak mampu menuntaskan konflik berlarut-larut yang merugikan banyak pihak.

Saat ini kepercayaan sebagian masyarakat dan investor internasional sudah turun drastis pada Jokowi. “Media massa juga bersikap sama. Tidak mudah bagi Presiden utk mengembalikan kondisinya seperti sediakala. Butuh kerja keras dan konsistensi sikap agar benar-benar kembali dipercaya,” pungkasnya, saat dihubungi di kediamannya di Bogor

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Publisher : Satria Bagus

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES