Indonesia Positif

Alvian Dwi Cahyanto, Mahasiswa UNIPMA Ikuti Seleksi Pilmapres Tingkat Wilayah LLDIKTI VII 

Jumat, 26 April 2024 - 14:41 | 11.67k
Alvian Dwi Cahyanto, mahasiswa semester 6 Prodi teknik elektro UNIPMA. (Foto: Humas UNIPMA for TIMES Indonesia).
Alvian Dwi Cahyanto, mahasiswa semester 6 Prodi teknik elektro UNIPMA. (Foto: Humas UNIPMA for TIMES Indonesia).

TIMESINDONESIA, MADIUN – Mahasiswa UNIPMA Madiun (Universitas PGRI Madiun), Alvian Dwi Cahyanto berhasil lolos desk evaluasi Pilmapres Seleksi Tingkat Wilayah Perguruan Tinggi  di Lingkungan LLDIKTI VII Tahun 2024. 

Berdasarkan surat Kepala Lembaga Layanan Pendidikan Tinggi (LLDIKTI) wilayah VII Nomor 1274/LL7/KM/2024 terkait pengumuman pendaftaran pemilihan mahasiswa berprestasi (Pilmapres) seleksi tingkat wilayah VII Tahun 2024, Alvian dinyatakan berhasil lolos desk evaluasi pilmapres kategori program sarjana.

Pilmapres atau Pemilihan Mahasiswa Berprestasi merupakan kompetisi mahasiswa yang diselenggarakan oleh Pusat Prestasi Nasional yang ada di bawah naungan Kementerian Riset, Teknologi, dan Pendidikan Tinggi setiap tahunnya. Tujuannya adalah untuk memberikan apresiasi kepada mahasiswa terbaik yang siap menjadi agen perubahan untuk membangun Indonesia yang lebih baik. Dengan fokus program Sarjana dan Diploma.

Program ini memiliki berjenjang. Peserta wajib mengikuti seleksi antar mahasiswa di prodi, kemudian di fakultas, kemudian seleksi universitas yang akan memilih salah satu mapres terbaik untuk mewakili universitas masing-masing seleksi ke wilayah LLDIKTI. Dalam seleksi wilayah tahun ini peserta wajib mengikuti 3 tes. Pertama adalah LGD, kedua presentasi Gagasan kreatif, ketiga adalah konfirmasi capaian unggulan.

mahasiswa-unipma.jpg25 mahasiswa yang mengikuti Seleksi Pilmapres Tingkat Wilayah Perguruan Tinggi  di Lingkungan LLDIKTI VII. (Foto: Humas UNIPMA for TIMES Indonesia).

Alvian Dwi Cahyanto yang merupakan mahasiswa Prodi teknik elektro semester 6, mempresentasikan gagasan kreatif berjudul “Rancang bangun bak sampah berbasis IoT dalam peningkatan efektivitas petugas sampah di perkotaan”. Adapun tes tersebut dilaksanakan di Malang.  

Alvian, mahasiswa Unipma Madiun mengaku sangat bersyukur bisa mengikuti event pilmapres tingkat wilayah ini. “Saya bisa melihat bertemu dan berteman dengan mahasiswa mahasiswa terbaik se LLDIKTI wilayah 7. Dengan bertemu dengan mereka membuat saya menjadi lebih semangat untuk meningkatkan skill dan prestasi saya kedepan,” ungkapnya. 

Hasil dari 25 mahasiswa, yang terpilih untuk dikirim ke seleksi nasional ada lima. 
1. Mahasiswa UB
2. Mahasiswa Unair
3. Mahasiswa Ubaya
4. Mahasiswi Widya Mandala Surabaya 
5. Mahasiswi UMM

Dia mengatakan, walaupun belum berhasil masuk seleksi nasional, masih bersyukur dapat menjadi bagian dari 25 tingkat LLDIKTI Wilayah VII jatim. “Semoga dengan ikutnya saya dalam event ini, dapat memotivasi mahasiswa lain di Unipma Madiun,” pungkasnya. 
 
Informasi seputar UNIPMA Madiun bisa mengunjungi link https://unipma.ac.id/  dan Informasi Pendaftaran Mahasiswa Baru bisa mengunjungi link https://pmb.unipma.ac.id/. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Bambang H Irwanto
Publisher : Rochmat Shobirin

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES