Peristiwa Nasional

Stop Demam Pokemon, Pemkot Bogor Bangun Taman Bermain

Senin, 25 Juli 2016 - 09:28 | 45.28k
Wali Kota Bogor Bima Arya Sugiarto. (Foto: harianbogor.com)
Wali Kota Bogor Bima Arya Sugiarto. (Foto: harianbogor.com)

TIMESINDONESIA, BOGOR – Fenomena game Pokemon Go dirasakan membawa banyak dampak negatif bagi para penggunanya. Untuk menghindari hal itu, Pemerintah Kota Bogor membangun taman bermain khusus yang mengakomodir anak-anak sebagai tempat untuk bermain. Tujuan taman bermain inni pada umumnya adalah agar anak-anak tidak terpengaruh atau ketergantungan dengan gawai (gadget).

"Kita membangun satu taman khusus untuk anak-anak, agar tidak teracuni oleh game Pokemon GO," kata Wali Kota Bogor Bima Arya Sugiarto, Senin (25/7/2016).

Taman tersebut, lanjutnya, dikhususkan sebagai wahana permainan anak untuk bermain dan dilengkapi dengan permainan tradisional. Taman yang diberi nama Taman Kaulinan ini juga dibuat dengan standar keselamatan dan keamanan anak-anak untuk bermain.

"Kita lengkapi taman ini dengan permainan tradisional seperti gatrik, engklek, engrang, rumah pohon dan permainan ular tangga raksasa," ujar Bima Arya.

Taman Kaulinan merupakan pusat tempat bermain luar ruang bagi anak-anak yang pertama dimiliki Bogor. Diharapkan taman ini dapat menjadi percontohan sebagai tempat berinteraksi warga dan juga anak-anak. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Publisher : Siska Febrina
Sumber : Antara News

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES