Peristiwa Nasional

Priyo: Pemerintah Harus Membubarkan Organisasi Anti Pancasila

Rabu, 01 Juni 2016 - 13:45 | 59.71k
ribuan peserta aksi peringatan Hari Lahir Pancasila saat berada di kantor DPRD Kabupaten Malang, Rabu (1/6/2016). (Foto: Ferry/malangTIMES)
ribuan peserta aksi peringatan Hari Lahir Pancasila saat berada di kantor DPRD Kabupaten Malang, Rabu (1/6/2016). (Foto: Ferry/malangTIMES)

TIMESINDONESIA, MALANG – Tepat hari lahir Pancasila, 1 Juni, Pemuda Pancasila Kabupaten Malang, mendesak pemerintah pusat, provinsi dan daerah di Indonesia, untuk bersikap tegas dan segera membubarkan organisasi yang anti Pancasila.

Hal itu disampaikan Ketua MPC Pemuda Pancasila (PP), Kabupaten Malang, Priyo 'Bogank' Sudibyo saat menggelar aksi damai di depan Gedung DPRD Kabupaten Malang, Rabu (1/6/2016).

"Pemerintah harus bersikap tegas kepada organisasi yang anti Pancasila. Harus dibubarkan oleh pemerintah. Jika tidak, jelas akan merusak Pancasila. Akan menjadi penghianat negara," tegas pria yang populer disapa Bogank itu.

Menurutnya, untuk di wilayah Malang Raya (Kabupaten Malang, Kota Malang dan Kota Batu), marak munculnya organisasi yang anti Pancasila. Organisasi yang berideologi Komunisme dan Radikalisme harus diberantas di Indonesia," katanya dengan nada lantang.

Pemuda Pancasila aku Bogank, akan terus menjadi garda depan jika ada pihak atau kelompok yang mencoba merusak Pancasila. Karena Pancasila adalah dasar negara yang sudah final.

"Bukan tanpa alasan Indonesia menganut ideologi Pancasila. Tapi dilakukan dengan taruhan nyawa oleh pada pendiri bangsa ini. Karena ini, pemerintah saat ini harus tegas untuk bubarkan organsiasi anti Pancasila," harapnya.

Kedepan tambah dia, pihaknya akan menggandeng semua ormas yang ada di Malang Raya, seperti GP Ansor, NU dan lainnya untuk bersama-sama menyelamatkan Malang dari ideologi yang menentang Pancasila. "Pancasila dan NKRI sudah harga mati. Jika ada yang merusaknya, rakyat Indonesia lawannya," katanya. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Yatimul Ainun
Sumber : =

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES