Olahraga

Milo Siapkan Antisipasi Krisis Pemain Tengah

Selasa, 24 Mei 2016 - 21:18 | 46.57k
Tim Arema Cronus (Foto: Dok/TIMESIndonesia)
Tim Arema Cronus (Foto: Dok/TIMESIndonesia)

TIMESINDONESIA, MALANG – Setelah sempat krisis pemain depan beberapa pekan lalu, Arema Cronus harus berhati-hati menghindari krisis pemain tengah.

Pasalnya, saat ini dua pemain tengah Srdan Lopicic dan Ferry Aman Saragih telah mendapatkan kartu kuning dan Hendro Siswanto tak diperbolehkan bermain selama dua pekan karena mendapatkan perpanjangan hukuman dari Komisi Disiplin ISC 2016.

Pada musim ini tim Arema Cronus memiliki cukup banyak pemain tengah seperti Raphael Maitimo, Srdan Lopicic, Hendro Siswanto, Juan Revi, Ahmad Bustomi dan Dio Permana.

Namun, seperti yang diketahui  Ahmad Bustomi tengah menjalani masa pemulihan cedera lutut, usai mengalami saat melawan Persipura di turnamen Piala Bhayangkara. Kemudian Hendro Siswanto juga sudah dipastikan tak bisa mengikuti dua laga pertandingan yakni saat menghadapi Persegres Gresik United dan PSM Makasar. 

Dan hanya tersisa dua pemain yakni Raphael Maitimo dan Dio Permana jika Srdan Lopicic dan Ferry  Aman Saragih terkena akumulasi kartu pada pertandingan kandang pekan ini, Jumat (27/5/2016).

“Kami tidak masalah dengan hal itu, kami  tetap akan tampil 100 persen. Masih ada pemain yang lain,kami bisa mainkan Juan Revi dan Dio Permana, jika memang diperlukan  Gustavo bisa bermain di lini tengah,” kata Milomir Seslija.

Meski demikian, Milo tetap optimis akan tampil maksimal pada laga kandang tersebut. Menurut pelatih asal Bosnia ini komposisi pemain akan menjadi solusi permasalahan ini.

Karena, jika tak bisa memainkan tiga pemain tersebut, ia masih memiliki pemain lain yang memiliki kualitas yang sama. Bahkan dia juga akan memainkan para strikernya untuk mengisi lini tengah jika diperlukan.

“Jika tidak ada pemain tangah kami ada banyak striker. Saya tak khawatir, karena saya percaya semua pemain Arema merupakan pemain terbaik dan memiliki kualitas saat ini, ”tambahnya.

Seperti yang diketahui Arema memiliki banyak pemain striker setelah Cristian Gonzales, Dendi Santoso.

Dua pemain yang baru bergabung Febri Hamzah dan Ahmad Nufiandani akan menambah slot pemain depan yang sebelumnya juga telah diisi Arif Suyono, Sunarto, Antoni Putro Nugroho dan Gustavo Giron Marulanda. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Yatimul Ainun
Sumber : =

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES