Peristiwa

Bandara Wirasaba Purbalingga Ditarget Beroperasi Tahun 2018

Rabu, 18 Mei 2016 - 21:21 | 203.38k
Ilustrasi Bandara Wirasaba-Purbalingga (Foto:kompasiana)
Ilustrasi Bandara Wirasaba-Purbalingga (Foto:kompasiana)

TIMESINDONESIA, PURBALINGGA – Rencana pengembangan Pangkalan Udara (Lanud) Wirasaba Purbalingga menjadi bandara komersial, terus diupayakan. Hal ini ditegaskan oleh Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo, seusai kunjungannya di Rumah Sakit Umum Harapan Ibu (RSUHI)  Purbalingga, Rabu (18/5/2016).

"Harapan kami, teknis administrasinya cepat cepat bisa diselesaikan, sehingga kita bisa mulai bekerja. Dan efektif pengerjaannya, bila melihat jadwal, fisiknya akan di mulai tahun 2017,  dan rencananya tahun 2018 bisa operasional” jelas Ganjar.

Sementara berdasarkan data yang dirilis oleh Humas Purbalingga tanggal 20 April 2016 lalu. Dalam upaya percepatan pengembangan Pangkalan Udara (Lanud) Wirasaba Purbalingga menjadi bandara komersial, berbagai langkah sudah ditempuh pemerintah kabupaten Purbalingga.

Selain pengadaan tanah untuk pengembangan landas pacu/runaway, juga sarana prasarana jalan menuju bandara sudah dianggarkan dalam Anggaran Penerimaan Belanja Daerah (APBD).

Nantinya, Bandara Wirasaba akan mempunyai panjang landasan 1.500 meter dan bisa didarati oleh pesawat kecil dengan kapasitas 50-70 orang penumpang.

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Wahyu Nurdiyanto
Publisher : Ahmad Sukmana
Sumber : Purbalingga TIMES

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES